Rabu

1001 Manfaat Buah Naga Bagi Kesehatan Tubuh Manusia

loading...
loading...

Sakit Asam Lambung
Sakit Asam Lambung dan Cara Mengobatinya
Asam lambung atau dalam pengertian bahasa medisnya sering di kenal dengan GERD (Gastroesophagael Reflux Disease) merupakan salah satu penyakit yang di sebabkan karena naiknya asam pada lambung ke kerongkongan sehingga menimbulkan rasa nyeri pada bagian  ulu hati. Bagian Kerongkongan atau dalam bahasa latinya disebut dengan esofagus merupakan saluran yang menjadi penghubung antara lambung dan mulut. Asam lambung ini merupakan penyakit yang dikategorikan umum dan biasa terjadi pada masyarakat Indonesia.

Terdapat beberapa faktor penyebab yang bisa menyebabkan terjadinya asam lambung, Diantaranya adalah:

  • Seringnya mengkonsumsi makanan yangmengandung kadar lemak tinggi
  • Karena obesitas atau kelebihan berat badan
  • Kondisi hamil


Namun, penyakit asam lambung pada dasarnya terjadi dikarenakan tidak berfungsinya LES (Lower Esophagael Sphincter) dalam tubuh. LES merupakan otot dibagian bawah kerongkongan atau esofagus. Fungsinya LES sendiri yaitu sebagai saluran yang secara otomatis akan terbuka jika ada makanan ataupun minuman yang masuk ke dalamnya dan atau turun ke perut. Usai makanan dan minuman ini  masuk, maka LES akan tertutup lagi  untuk menghindari kadar asam pada lambung dan makanan yang ada di dalam perut tidak naik kembali ke kerongkongan.

Jika lingkaran otot di bagian bawah kerongkongan ini mengendor dan tidak berfungsi dengan sangat baik, maka akan terjadi asam lambung. Dimana asam lambung ini dapat keluar lagi dari perut dan sampai pada kerongkongan, sehingga dapat menyebabkan penyakit asam lambung yang sangat dan membuat daerah dada dan ulu hati menjadi tidak nyaman karena terasa nyeri. Selain terasa nyeri di daerah dada dan juga ulu hati, kerongkongan serta mulut pun akan merasakan pahit dan kesulitan menelan makanan.

Komplikasi Asam Lambung


Penyakit asam lambung pun ternyata dapat mengakibatkan komplikasi. Pada umumya yang terjadi adalah inflamasi atau bisa disebut peradangan pada dinding kerongkongan atau esofagus, Peradangan atau inflamasi ini biasa di sebut dengan sebutan esofagitis. Pada penderita asam lambung yang sudah sampai tahap peradangan atau esofagitis yang sangat parah akan kesulitan menelan makanan di akibatkan karena munculnya tukak. Munculnya tukak pada saat lapisan dinding kerongkongan ini akan ter-erosi sehingga menjadi luka dan bahkan yang lebih parah lagi dapat terjadi kanker kerongkongan atau esofagus.

Sebenarnya, cara pengobatan penyakit asam lambung bisa di lakukan dengan beragam obat-obatan kimia ataupun obat herbal alami dan tradisionalhealy. Cara paling mudah untuk mengobati asam lambung ini yaitu cukup dengan menjaga pola makan yang teratur, seperti misalnya mengkonsumsi makanan rendah lemak dan juga makanan bergizi. Apabila cara ini dikira belum efektif untuk mengobati asam lambung, maka alternatif mengkonsumsi obat dokter atau pun obat alami dapat di lakukan. Jika tidak memungkinkan, operasi adalah pilihan terakhir.

Buah Naga Paling Unik

Namun perlu diketahui, mengkonsumsi obat-obatan kimia atau operasi adalah salah satu pengobatan yang punya efek samping bagi kesehatan  dan beresiko sangat tinggi, maka menurut kami cara paling aman adalah dengan mengkonsumsi obat herbal alami, seperti mengkonsumsi buah naga merah, dan lain sebagainya.

Kandungan Kimia dalam Buah Naga :


Terdapat banyak kandungan vitamin, gizi maupun mineral yang banyak terkandung pada buah naga merah ini. Kandungan yang terdapat dalam buah naga merah tersebut, antara lain :

  • Vitamin B1, B3, B12, Vitamin C
  • Senyawa Betakaroten
  • Zat antikanker
  • Zat antioksidan
  • Fosfor
  • Kalsium
  • Serat
  • Kalori
  • Protein


Manfaat Buah Naga untuk Penderita Sakit Asam Lambung :


1. Kandungan Kalori

Buah naga atau biasa dikenal Dragon Fruit ternyata punya banyak sekali khasiat yang sangat luar biasa untuk penyembuhan penyakit asam lambung. Kandungan kalori, lemak dan minyak didalamnya yang sangat tinggi dapat dimanfaatkan bagi penderita asam lambung untuk pensuplai energi.

2. Antioksidan

Buah naga merah dipercaya memiliki kandungan dan manfaat antioksidan yang mampu untuk memperbaiki sel yang rusak pada bagian lambung supaya bisa kembali pulih dan dapat bekerja lagi sesuai fungsinya. Selain itu, buah ini dapat mengurangi kadar kolesterol berlebih dan mampu menjaga kelenturan otot-otot sendi.

3. Asam Omega

Buah naga mengandung asam lemak tak jenuh ganda (asam omega–3 dan omega–6 asam lemak). Lemak sehat ini sebenarnya dapat difungsikan untuk membantu mengurangi trigliserida dan untuk menurunkan risiko penyakit kardiovaskular. Dragon Fruit juga mengandung vitamin B3 yang dapat menurunkan buruk tingkat (LDL) kolesterol sekaligus untuk meningkatkan baik (HDL) kadar kolesterol dalam tubuh. Selain itu, buah naga huga banyak dikenal untuk membantu mengurangi ttingkat stres oksidatif, salahh satu faktor utama  penyebab penyakit kardiovaskular.

4. Vitamin C

Buah naga juga mengandung antioksidan yang sangat menguntungkan seperti phytoalbumins (terletak dalam biji buah naga) yang bisa mencegah radikal bebas penyebab kanker. buah ini juga mengandung manfaat vitamin C, yang berfungsi membantu memblokir pertumbuhan sel2 tumor, dan mampu meningkatkan kualitas hidup pasien yang saat ini tengah menderita kanker (mengurangi gejala seperti kelelahan, rasa sakit, mual, muntah, dan kehilangan nafsu makannya). Buah naga juga dapat membantuuntuk  membersihkan organ tubuh dari logam berat beracun, yang merupakan penyebab paling besar dalam pembentukan tumor dalam tubuh.

Buah naga merah atau di kenal dengan istilah “Dragon Fruit” ini sebenarnya berasal dari Amerika tengah atau lebih tepatnya di daerah Mexico, namun sebagian besar orang mengira buah naga ini berasal dari China karena identik seperti sisik naga. Buah ini mempunyai rasa yang lebih dominan dengan rasa manis dan juga asam.  Buah naga merah ini mempunyai banyak manfaat dan khasiat untuk menunjang kesehatan tubuh. 

Dengan adanya kandungan-kandungan vitamin, dan gizi, zat besi dan sebagainya yang terdapat pada buah naga merah ini dapat membantu dalam mencegah dan mengurangi terjadinya asam lambung. Dan juga dapat mengobati dan mempercepat penyembuhan penyakit asam lambung. Buah naga ini merupakan obat alami asam lambung paling efektif dengan tidak memiliki efek samping yang buruk dan tidak beresiko tinggi terhadap kesehatan jangka panjang. Buah naga ini merupakan buah yang sangat di anjurkan dan sangat baik untuk di konsumsi khususnya oleh para penderita asam lambung. Yuk sehat dengan buah Naga..!

0 comments